Beranda Kalsel Kab Balangan Puluhan Personel Polres Balangan Naik Pangkat, Kapolres Tekankan Tanggung Jawab Baru

Puluhan Personel Polres Balangan Naik Pangkat, Kapolres Tekankan Tanggung Jawab Baru

59
0
Kapolres Balangan AKBP Yulianor Abdi, saat melakukan tradisi siraman air bunga, kepada salah seorang anak buahnya, sebagai simbol rasa syukur dan pengingat amanah baru yang melekat pada setiap pangkat yang disandang. Sumber Foto: Humas Polres Balangan.

CakrawalaiNews.com, PARINGIN – Sebanyak 29 personel Polres Balangan, Kalimantan Selatan, menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Jumat (2/1/2026).

Kapolres Balangan AKBP Yulianor Abdi dalam amanatnya, menyebut kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan institusi Polri terhadap kinerja, dedikasi, dan loyalitas personel dalam menjalankan tugas kepolisian.

Menurut dia, kenaikan pangkat tidak semata perubahan atribut kepangkatan, melainkan membawa konsekuensi berupa tanggung jawab yang lebih besar, baik secara organisatoris maupun dalam pelayanan kepada masyarakat.

“Kenaikan pangkat adalah amanah. Tuntutan kinerja dan profesionalisme akan semakin tinggi seiring dengan pangkat yang disandang,” kata Kapolres di halaman Mapolres Balangan.

Ia menegaskan, proses kenaikan pangkat dilakukan secara objektif dan berdasarkan penilaian kinerja sesuai ketentuan yang berlaku di tubuh Polri.

Menurutnya, pangkat baru, seharusnya menjadi pemicu perubahan sikap, etos kerja, dan kualitas pelayanan publik.

Adapun rincian personel yang naik pangkat terdiri atas empat perwira dari Iptu menjadi Ajun Komisaris Polisi (AKP), delapan bintara dari Aipda ke Aiptu, sepuluh personel dari Bripka ke Aipda, serta tujuh personel dari Briptu ke Brigadir.

Upacara tersebut turut dihadiri Ketua Bhayangkari Cabang Balangan, Vina Yulianor Abdi bersama pengurus, beserta jajaran Polres setempat.

Rangkaian kegiatan ditutup dengan pemberian ucapan selamat dan tradisi siraman air bunga, sebagai simbol rasa syukur dan pengingat akan amanah baru yang melekat pada setiap pangkat yang disandang.

Editor: Sry