Home Kalsel Kab Balangan Resmi! AKBP Yulianor Abdi Jabat Kapolres Balangan, Lanjutkan Sinergitas-Program Pendahulu
Kab BalanganKalsel

Resmi! AKBP Yulianor Abdi Jabat Kapolres Balangan, Lanjutkan Sinergitas-Program Pendahulu

Kapolres Balangan AKBP Dr Yulianor Abdi resmi menjabat sebagai Kapolres Balangan, menggantikan AKBP Riza Muttaqin yang kini menjabat sebagai Wadirkrimsus Polda Kalsel. (Kiri). Foto: Humas Polres Balangan

CakrawaINews.com, PARINGIN – Polres Balangan resmi berganti pimpinan. AKBP Yulianor Abdi kini menjabat sebagai Kapolres Balangan menggantikan AKBP Riza Muttaqin. Kegiatan Sertijab ditandai dengan acara pisah sambut yang digelar di Mapolres Balangan, Rabu (9/4/2025).

Prosesi penyambutan berlangsung khidmat dengan tradisi gerbang pedang pora di pintu masuk Mapolres. AKBP Yulianor Abdi bersama istri disambut hangat oleh jajaran personel Polres, dilanjutkan dengan apel perdana dan arahan dari kapolres yang baru.

Di kesempatan itu, AKBP Riza Muttaqin, yang kini menjabat sebagai Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus (Wadirkrimsus) Polda Kalsel, menyampaikan harapan agar Polres Balangan semakin maju di bawah kepemimpinan baru.

Ia juga memberikan pesan khusus kepada insan pers, terutama jajaran Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Balangan, agar terus menjaga sinergi dengan pihak kepolisian.

“Kemitraan dengan media sangat penting. Selama ini rekan-rekan pers telah banyak membantu mempublikasikan kegiatan Polres Balangan serta memberikan masukan positif,” ucapnya di hadapan awak media.

Sementara itu, AKBP DR Yulianor Abdi menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program, dan semangat kepemimpinan yang telah dibangun pendahulunya.

“Saya hadir di sini untuk meneruskan apa yang telah dirintis oleh AKBP Riza Muttaqin, baik dalam pembinaan internal maupun pelayanan kepada masyarakat,” tegasnya.

Ia juga mengajak seluruh personel Polres Balangan untuk menjaga kekompakan, dan menjalankan tugas dengan penuh dedikasi dalam upaya memberikan pelayanan terbaik, bagi masyarakat di Kabupaten Balangan.

“Saya butuh dukungan dari semua pihak agar sinergi yang ada bisa terus terjaga dan kita bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” kata Kapolres yang baru.

Penulis: Windi Hidayat

Editor: Aprie

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BERITA POPULER

Berita Terkait

Bukti Sinergi Antar Wilayah, Tim TRC BPBD Balangan Bantu Pencarian Korban Lansia Tenggelam di HSU

CakrawalaiNews.com, AMUNTAI – Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Balangan yang diterjunkan...

Tragis! Lansia 88 Tahun Ditemukan Tewas Tenggelam di Sungai Kali Balangan

CakrawalaiNews.com, AMUNTAI – Seorang lansia berinisial AJ (88), warga Desa Lok Bangkai,...

Inovasi BPBD Balangan: Rumah Panggung Bapangku Bamitra Jadi Solusi Tangguh Hadapi Bencana

CakrawalaiNews.com, PARINGIN – Dalam upaya menanggulangi bencana banjir yang kerap melanda wilayah...

Jalan Nasional HSU-Tabalong Rusak Parah, Perbaikan Segera Dilaksanakan dengan Anggaran Rp 26,5 Miliar

CakrawalaiNews.com, AMUNTAI – Ruas Jalan nasional yang menghubungkan Kabupaten Hulu Sungai Utara...